Minggu, 13 November 2011

Allianz di Forbes Global 2000 List 2011

Tahun 2011, Allianz berhasil meraih posisi di peringkat ke 20. Sebagai informasi, dalam peringkat Forbes terbaru ini, Allianz menempati posisi teratas diantara perusahaan-perusahaan asuransi berskala dunia. Diantaranya, AIG (posisi ke 29), ING (posisi ke 39), AXA Group (posisi ke 48), China Life Insurance (posisi ke 68), Zurich Financial Services (posisi ke 79), MetLife (posisi ke 83), Generali Group (posisi ke 94), Sumitomo Mitsui Financial (posisi ke 96), Prudential (posisi ke 117). 
Forbes Global 2000 adalah daftar peringkat tahunan atas 2000 perusahaan yang terdaftar di bursa saham dunia yang dikeluarkan oleh majalah Forbes. Pemeringkatan tersebut disusun berdasarkan pada empat kriteria, yaitu, penjualan, laba, asset dan nilai pasar. Forbes Magazine adalah majalah berasal dari Amerika Serikat yang berkonsentrasi pada financial dan bisnis serta daftar-daftar perusahaan dan orang-orang terkemuka di dunia.
Allianz, diseluruh dunia, dikenal dengan kinerja keuangan yang sangat kuat. Bersama dengan seluruh stakeholder, kita membangun komunitas keuangan terkuat di dunia.

Sumber : www.allianz.co.id

1 komentar:

  1. HARAP EXTRA HATI2 DG ASURANSI ALLI*NZ GAN !!!! Krn pengalaman pribadi ane pas mau masuk rawat inap gampang banget approvalnya, jd pas pilih kamar yg sesuai dg limit asuransi, isi formulir, ditelp sama org RS, langsung approved dan pasien bs langsung masuk kamar. Nah nanti pas mau keluar baru deh mereka sibuk verfikasi ber jam2, nanya2 ke RS telp sana sini, dan setelah 2 jam ujung2nya tagihan ditolak. Aneh kan ? Logikanya pas mau masuk rawat inap kan udah ada diagnosis awal dokter RS, dan harusnya di sisi alli*nz jg ada dokter yg verifikasi apakah diagnosis dr tsb tercover alli*nz atau ga cover ???? Menurut sy mereka ga profesional cara kerjanya, dan ujung2nya sy yg dirugikan dan ga ada gunanya ikut asuransi alli*nz, buang2 duit aja !!!

    BalasHapus